TIPS MUDIK AMAN DAN NYAMAN SAAT MUDIK


ilustrasi gambar : suryanto.wordpress.com

Tak terasa bulan Ramadhan sebentar lagi akan selesai. Bagi yang mempunyai kampung halaman tentunya hal ini menandakan akan semakin dekatnya pulang kampung. Bermacam-macam cara seseorang untuk menuju kampungnya, ada yang menggunakan sepeda motor, kendaraan umum dan juga mobil.

Kali ini otopret akan berbagi tips mudik aman dan nyaman kepada kamu-kamu semua, simak ya ..

1. Pastikan Anda dalam kondisi prima dalam berkendara. Jangan biarkan rasa kantuk mendominasi fisik Anda. Jika dalam kondisi ini, sebaiknya tepikan kendaraan dan beristirahatlah beberapa saat.

2.Buat rencana perjalanan. Pelajari tujuan dan rute yang akan dilewati. Terutama untuk jalur baru yang belum pernah dilalui. Kegunaannya untuk memudahkan pengendara mencapai tempat yang diinginkan. Caranya bisa bertanya dengan rekan yang sudah tahu, membaca peta, atau searching di internet. Kalau ada uang lebih beli GPS biar tambah enak.

3.Bawa dokumen pribadi dan kendaraan (SIM dan STNK). Pastikan pula tidak kadaluarsa alias masih layak pakai.

4.Pastikan kendaraan dalam keadaan layak jalan. Lakukan pemeriksaan kendaraan secara menyeluruh. Bisa dengan melihat kondisi ban. Pastikan tidak kurang angin. Lalu cek ada tetesan oli atau tidak di kolong mobil. Jangan lupa cek pula oli mesin dan air radiator, jika kurang segera tambah.

5. Putarlah musik favorit Anda dengan volume minimum untuk memberikan kesempatan pendengaran Anda dari beberapa hal, seperti mendengar suara sirine atau klakson kendaraan lain.

6.Cek pula peralatan recovery sudah terbawa dan lengkap. Seperti dongkrak, pembuka  ban, ban cadangan, segitiga pengaman, strap, kabel jumper aki dan sebagainya.

7. Pertimbangakan barang-barang yang akan anda bawa, susunlah dengan rapi agar ketika dalam perjalanan tidak menimbulkan bunyi yang berlebihan.

8 Jangan meletakkan barang bawaan diatas mobil dengan melebihi kapasitas, selain dapat mengakibatkan boros bahan bakar juga sangat berbahaya.

9. Dan yang terakhir jangan lupa berdoa kepada Allah SWT semoga diberikan kelancaran, kemudahan dalam perjalanan  menuju kampung halaman.

Selamat mudik dilebaran tahun ini............



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel